Batal Gelaran Piala Dunia, Shin Tae-Yong Sebut Timnas Indonesia U-20 Akan Dibubarkan

Shin Tae-Yong, pelatih timnas sepak bola U-20 menyebut bahwa skuad asuhannya akan dibubarkan menyusul batalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20

Anik AS
Sabtu, 01 April 2023 | 19:59 WIB
Batal Gelaran Piala Dunia, Shin Tae-Yong Sebut Timnas Indonesia U-20 Akan Dibubarkan
Shin Tae-Yong Pelatih Timnas Indonesia. ((Foto. PSSI))

PURWOKERTO.SUARA.COM – Shin Tae-Yong, pelatih timnas sepak bola U-20 menyebut bahwa skuad asuhannya akan dibubarkan menyusul batalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.

Kabar tersebut disampaikan oleh pelatih berkebangsaan Korea Selatan itu setelah menerima kunjungan Joko Widodo Presiden di Jakarta.

“Setelah ini akan dibubarkan ya pemain, tim yang dipersiapkan (untuk) Piala Dunia U-20 kemarin,” kata pelatih Shin dikutip dari Antara, Sabtu (1/4/2023).

Hal tersebut menurut Shin langsung disampaikan Presiden saat bertemu di Istana Negara. Presiden yang selalu menonton pertandingan-pertandingan Timnas, dan melihat perkembangan yang baik. Tetapi sangat disayangkan karena Piala Dunia tidak bisa digelar, dan Indonesia tidak bisa ikut.

Baca Juga:Libur Lebaran di Banyuwangi ? Pantai Teluk Hijau Cocok untuk Dikunjungi

Shin dikontrak sejak akhir 2019 sampai Desember 2023. Meski belum pernah membawa timnas Indonesia di berbagai kelompok umur untuk memenangi trofi apapun, namun pelatih Shin dinilai telah memberikan banyak perubahan positif kepada timnas, serta mampu mendongkrak posisi Indonesia dalam daftar peringkat FIFA.

Kini kontrak pelatih Shin tinggal menyisakan beberapa bulan lagi. Namun ia menyatakan belum melakukan komunikasi dengan PSSI terkait perpanjangan kontrak.

“Memang akan lanjut terus sampai akhir tahun ini ya. Karena memang kontraknya seperti itu. Dan mungkin sekarang-sekarang ini harus bertemu dengan Pak Erick (Thohir) untuk membicarakan masa depan saya,” ujarnya.

Pelatih Shin merupakan sosok yang mendorong penggunaan pemain naturalisasi agar dapat mendongkrak prestasi tim Garuda. Terkini, Indonesia sedang melakukan naturalisasi untuk dapat merekrut tiga pemain muda asal Belanda yakni Justin Hubner, Rafael Struick, dan Ivan Jenner.

Ketiga pemain itu diproyeksikan untuk memperkuat Indonesia pada Piala Dunia U-20 yang urung digelar di tanah air.

Baca Juga:Mengenal 5 Jenis Kurma Termahal di Dunia : Nomer 4 Paling Nikmat

Meski demikian, pelatih Shin menyatakan belum mengetahui seperti apa masa depan ketiga pemain naturalisasi tersebut, setelah Piala Dunia U-20 tidak jadi dimainkan.

“Jujur saja belum ada laporan apa-apa tentang pemain naturalisasi seperti apa. Tetapi saya berharap ketiga pemain ini tetap jadi Warga Negara Indonesia untuk memperkuat skuad timnas Indonesia,” pungkasnya.***

Sport

Terkini

Habib Ghozali terpilih menjadi Ketua PDM Cilacap periode 2022-2027

News | 22:21 WIB

Tim mahasiswa farmasi UMP raih juara 3 PHARMACITO di UMY

News | 21:38 WIB

PT Astra Honda Motor (AHM) menyuguhkan warna dan sentuhan baru dengan kesan misterius pada big bike CB650R. Pembaruan ini membuat sepeda motor berkarakter street fighter tersebut semakin gagah tanpa menghilangkan kesan premium.

Lifestyle | 20:53 WIB

Tips Mengusir Kecoak Terbang

Lifestyle | 20:10 WIB

Tanggal merah Juni 2023 dimulai pada tanggal 1 yang merupakan Hari Lahir Pancasila

News | 19:56 WIB

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mendapat gelar kehormatan Doktor Honoris Causa dari UMJ. Sampaikan orasi soal pendidikan Islam

News | 19:50 WIB

Buntut kasus dugaan korupsi proyek penyediaan infrastruktur BTS 4G dan infrastruktur pendukung yang menjerat Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate

News | 17:43 WIB

KIE akan diramaikan dengan berbagai lomba di luar pameran dan konser musik.

News | 16:26 WIB

Reset HP Xiaomi merupakan salah satu solusi yang umum digunakan untuk mengatasi masalah teknis, seperti kinerja yang lambat, error sistem

Lifestyle | 15:49 WIB

Dapat Bersertifikat Halal Gratis, Pelaku UMKM Purbalingga Optimis Omset Meningkat

News | 15:37 WIB

"Di berbagai tempat yang lalu lalu seperti pengalaman saya, memang ada suatu daerah yang membuat kekacauan (tawuran) biar transaksi (narkotika) itu berjalan aman,"

Metropolitan | 09:31 WIB

"Sudah ditetapkan sebagai tersangka penyebab kecelakaan."

Metropolitan | 00:25 WIB

Saat itu terduga pelaku Sukron masih sempat meminta maaf, dan mau bertanggung jawab.

Metropolitan | 18:58 WIB

Di area UI, Beam Rover beroperasi pada pukul 05.0023.00 WIB.

Metropolitan | 18:00 WIB

Dengan dibentuknya Satgas Terpadu Penilaian Gedung dan Nongedung, diharapkan kita dapat bersama-sama mengurangi risiko gempa bumi," ujar Heru.

Metropolitan | 17:13 WIB

Putri Anne, istri Arya Saloka diduga semakin mantap lepas hijab.

Gosip | 09:16 WIB

Sidang cerai Inara Rusli dan Virgoun digelar hari ini.

Gosip | 09:08 WIB

Netizen mengaku penasaran lantaran Aldi Taher tidak mengumbar janji manis menjelang Pemilu.

Gosip | 09:04 WIB

Inara Rusli buka suara soal tuntutannya kepada Virgoun soal uang mut'ah sebesar Rp 10 miliar.

Gosip | 08:52 WIB

David Bayu beberapa kali membawakan acara musik.

Gosip | 08:30 WIB
Tampilkan lebih banyak