PURWOKERTO.SUARA.COM Sayur asam sering kali menjadi menu andalan di rumah. Rasanya yang lezat, segar apalagi dinikmati saat hangat makin menambah selera makan. Untuk membuat sayur asam pun sangatlah mudah.
Terdapat berbagai macam resep sayur asem yang wajib dicoba. Tergantung selera dan kesukaan masing masing mulai dari segi bumbu hingga isian sayur. Ada sayur asem jenis bening hingga sayur asem Jawa pedas dan kuahnya sedikit keruh.
Bahan yang Disiapkan
Baca Juga:Polisi Pastikan Kabar Percobaan Penculikan Anak di Desa Tajug di Purbalingga Hoaks
· 1 buah jagung manis, potong-potong
· 100 gram melinjo muda
· 2 cm lengkuas, memarkan
· 2 lembar daun salam
· 1 buah labu siam, potong-potong
Baca Juga:Muncul Wacana Pemblokiran TikTok di Amerika Serikat, di Indonesia Bagaimana ?
· 5 helai kacang panjang, potong-potong
· 50 gram daun melinjo muda
· 3 buah asam muda
· 1 potong kecil gula aren
Bahan bumbu:
· 8 buah cabe merah keriting
· 5 buah cabe rawit merah
· 5 butir bawang merah
· 3 siung bawang putih
· 4 butir kemiri
· 1 potong terasi bakar
· 2 sdt garam
Cara Membuat Sayur Asem
1. Didihkan air secukupnya di dalam panci
2. Rebus jagung dan buah melinjo dalam panci tersebut hingga lunak
3. Siapkan panci terpisah, rebus asam muda dengan sedikit air hingga lunak
4. Angkat, remas dan saring airnya sekitar 100 mililiter
5. Giling atau tumbuk bumbu hingga halus
6. Masukkan bumbu dan gula ke dalam rebusan jagung, bersama dengan lengkuas dan daun salam
7. Tambahkan labu siam dan kacang panjang yang sudah disiapkan, rebus hingga lunak
8. Masukkan daun melinjo dan air asam muda tadi, dan didihkan kembali
9. Angkat dan sajikan dalam keadaan hangat
Memasak sayur asem sebenarnya mudah, namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Jika ingin menambahkan rasa asam lebih banyak, dapat menggunakan asam jawa muda. Pilih yang besar sehingga rasa asamnya kuat.
Saat memasak, disarankan untuk memasukkan air asam terakhir agar sayuran tidak bertekstur alot. Jangan lupa, rebus sayuran yang keras terlebih dahulu, baru kemudian tambahkan sayuran lunak.