PURWOKERTO.SUARA.COM – Beberapa aplikasi di gawai dapat membuat baterai cepat habis. Biasanya aplikasi tersebut membutuhkan energi lebih besar untuk beroperasi seperti aplikasi game.
Aplikasi yang menghabiskan baterai biasanya cenderung lebih lama digunakan, seperti aplikasi video.
Jika membuka aplikasi game dengan grafik bagus akan menghabiskan baterai dalam waktu lebih singkat karena membuat gaai bekerja maksimal.
Aplikasi video mengurasi baterai karena memaksa layar terus menyala. Berikut aplikasi paling boros baterai.
Baca Juga:Punya Kopi Terbaik Dunia, Ini Jenis Kopi Kualitas Ekspor dari Kabupaten Temanggung
1. Snapchat
Snapchat merupakan salah satu aplikasi yang tidak ramah terhadap baterai smartphone. Hal ini disebabkan layanan notifikasi yang membuat HP sibuk dan menyedot baterai. Snapchat menggunakan layanan lokasi untuk melaporkan lokasi pengguna secara real-time.
2. Netflix
Netflix turut menyumbang sebagai aplikasi yang menguras baterai. Netflix juga sering mengirimkan notifikasi dan karenanya juga cukup memeras baterai.
3. YouTube
Baca Juga:Pantau Perayaan Natal di Dua Gereja, Begini Kata Ganjar Pranowo Gubernur Jateng
Hampir semua orang aktif menggunakan YouTube. Beberapa orang dapat menghabiskan waktu berjam-jam untuk menonton Youtube mengakibatkan baterai pun lebih cepat tiris.
4. Facebook
Facebook menjadi salah satu aplikasi media sosial yang paling sering digunakan sehingga memerlukan baterai yang jumlah yang sangat besar.
5. Messenger
Messenger, aplikasi pesan di bawah Meta, juga cukup meghabiskan baterai. Sama seperti Facebook, ia beroperasi di latar belakang dan membuat kita tak sadar baterai sedang dikuras.
6. WhatsApp
Aplikasi perpesanan WhatsApp dapat menguras baterai.
7. TikTok
Aplikasi berbagi video seperti TikTok menghabiskan banyak baterai karena sangat sering digunakan dan notifikasi tiada henti.
8. Instagram
Sama seperti TikTok, Instagram juga punya efek ketagihan besar. Pengguna biasanya tidak sadar menggunakan aplikasi ini selama berjam-jam dan baru terkejut saat baterai sudah hampir habis.
Selain itu, Instagram juga mengandalkan layanan lokasi secara real time yang diam-diam menghabiskan baterai.
9. Google News
Aplikasi Google News adalah salah satu aplikasi berita gratis terbaik yang tersedia, tetapi menghabiskan baterai karena aktivitas latar belakang yang berkelanjutan. Itu membuat kamu tetap up to date tetapi dengan mengorbankan baterai.
10. Flipboard
Flipboard adalah aplikasi berita intuitif yang dapat disesuaikan dengan minat pengguna. Kamu bisa mendapatkan cerita pilihan dan artikel berbasis minat.
Namun, itu menghabiskan baterai seperti setiap aplikasi lain dengan akses notifikasi. Kamu dapat mematikan notifikasi Flipboard dan proses latar belakang untuk meminimalkan konsumsi baterai.***
Penulis : Iruma Cezza