PURWOKERTO.SUARA.COM, Kisah pasangan suami istri beda negara, Hanif dan Nika viral. Wanita cantik asal Rusia itu itu bahkan rela terbang ke Bandung hanyabuntuk menikah dengan sang pujaan.
Hanif, lelaki asal Bandung itu mengisahkan perkenalannya dengan Nika, perempuan asal Kota Taganrog, Rusia bagian Selatan.
Hanif memang dari awal ingin berkenalan dengan perempuan Rusia. Karenanya ia mengiklankan postingannya di Instagram khusus untuk market Rusia pada Juli 2020 lalu.
Siapa sangka, postingan videografi Hanif disukai Nika. Seakan tak ingin menyiakan kesempatan, Hanif yang berprofesi di bidang IT ini pun langsung berkirim pesan.
Baca Juga:Nikita Mirzani Resmi Ditahan Atas Laporan Pencemaran Nama Baik Dito Mahedra
"Just wanna say, your eyes so beautiful, where you find it? At jewelry store?," tulis Hanif menggombal, yang dibalas terimakasih oleh Nika.
Ternyata Nika pun menaruh ketertarikan kepada lelaki berkacamata tersebut. Bukan karena postingannya, Nika mengaku tertarik dengan mata pria Indonesia tersebut.
Dari situ komunikasi keduanya berjalan lebih intens. Hanif pun perlahan mulai mengenalkan Islam kepada Nika. L
Setelah dekat, Hanif mendorong Nika untuk mengenakan hijan. Ia sembari memuji bahwa pacarnya tersebut terlihat lebih cantik ketika mengenakan hijab.
"Makin lama, kan kalau di Rusia juga ada kayak ada hijab gitu, kayak Masha and The Bear, pake itu juga bagus tuh di kamu. Lama-lama kan Nika nyoba juga tuh, dia juga udah mempelajari banyak agama juga, coba cara ibadahanya smuanya. Kebetulan pas yang Islam ketemunya sama aku jadi dibimbing,"katanya
Baca Juga:Polres Ngawi Tangkap Pelaku Tindak Pemerasan Dengan Modus LSM
Sempat berpacaran jarak jauh selama 2 tahun, rindu keduanya tak terbendung.
Nika akhirnya memutuskan terbang ke Indonesia pada Juli 2022 demi bertemu pujaan hati.
Nika mengaku memberi tahu sang ibu dan neneknya rencananya itu seminggu sebelum berangkat ke Indonesia.
"Aku kemudian menghilang dan menikah dengan Hanif. Aku sudah beli setelah itu menunjukkan ke ibu saya sebelum terbang," ujarnya
Sontak kabar itu sempat membuat ibu Nika panik hingga terjadi pertengkaran kecil. Namun Nika berhasil meyakinkan soal pilihan hidupnya itu ke ibunya.
Orang tua Nika pun memahami dan memberikan restu untuk Hanif menikahi putrinya.
Di Indonesia, Nika yang seorang pemeluk Kristen dibimbing menjadi muslimah. Nika sebenarnya mulai tertarik Islam sejak di Rusia. Namun sayang di kotanya tak ada masjid.
Setelah keyakinan sama, keduanya memutuskan menikah.
Tak dinyana, mengetahui anaknya mualaf, orang tua Nika hanya menunjukkan reaksi santai. Nika beruntung tak mendapat banyak hambatan untuk menjadi mualaf.
Ibunya hanya berpesan, ia akan bahagia ketika melihat Nika bahagia. Jika menjadi mualaf menjadikan Nika bahagia, ibunya pasti memersilakan.
Kini setelah resmi menjadi pasangan suami istri, keduanya kerap menunjukkan kekompakan di media sosial. Pasangan pengantin baru itu terlihat bahagia. Khususnya Nika meskipun harus beradaptasi dengan lingkungan baru di Indonesia.